Jumat, 17 September 2010

Chitika, Alternatif Selain Google Adsense

Malam tadi saya baru mendapat email dari Chitika mengenai pemberitahuan bahwa pendaftaran saya diterima. Senang? Tentunya karena saya mendaftar program ini sudah beberapa bulan yang lalu. Bahkan mungkin antusiasme sudah jauh berkurang karena saya sudah di terima google adsense dan sekarang ini masih menunggu pembayaran yang ke-2.Chitika ini merupakan program PPC premium karena iklannya hanya tampil jika web kita diakses dari US dan California.

Karena premium maka mungkin akan sedikit sulit untuk mendapatkan dollar dari program ini. Oh iya saya lupa iklan dari chitika juga hanya tampil jika pengunjung berasal dari search engine. Tambah sulit kan dapet duitnya. Yang namanya usaha jangan lihat sulitnya, bayangkan saja senengnya saat gajian :) Sekarang ini saya baru memasang iklannya di bagian posting blog saya, bersamding dengan google adsense. Memang nantinya hal ini akan mempengaruhi pendapatan dari Google Adsense saya. Sementara itu saya juga mendaftarkan blog saya yang lain, jika nantinya diterima maka saya akan pisahkan blog untuk penayang Adsense maupun Chitika.

Berbeda dengan google adsense, payout dari program chitika ini hanya $10 dalam satu bulan. Enaknya lagi dibayar melalui paypal.


Semoga saya bisa berhasil juga dalam program Chitika ini sebagaimana di Google Adsense. Sehingga pundi-pundi dollar saya bisa nambah :). Nanti saya akan update perkembangannya dan untuk target pengennya saya bisa gajian akhir bulan Oktober 2010
So tetap semangat

0 komentar:

 

Filsafat | Filsafat Pendidikan | House Designs | Le Pan Tablet | Gadget News | Daily Architecture | HD Wallpaper Backgrounds | High Resolution Wallpaper | Fashion Magazine |