Sudah lama sepertinya saya tidak mengupdate blog personal saya ini. Karena waktu dan fokus tercurah pada monetizing blog yang lain dengan Google Adsense. Sampai-sampai saya terlambat update mengenai perolehan penghasilan yang ke-8 dari Google adsense yang saya terima akhir September 2011 kemaren.
Nggak terasa sudah mencapai 8 kali pembayaran, memang sih dari sisi jumlah masih belum sebanyak temen-temen yang lain, namun alhamdulillah ini sesuatu banget (xixixixixi Syahrini mode on). Di bulan Agustus 2011 target saya untuk memperoleh minimum PO sebesar $100 juga kesampaian. Semoga terus konsisten ke bulan-bulan berikutnya, syukur-syukur bisa naik terus trendnya.
Mimpi untuk merasakan gajian tiap bulan dari GA sudah terwujud, tinggal mempertahankan dan berusaha lebih keras lagi untuk meningkatkan. Target berikutnya yang saya canangkan adalah menuju $200 perbulan. Step by step dulu, agar semangat tetap terjaga dan saya juga tetap bisa menikmati prosesnya.
Dibelakang terwujudnya mimpi saya ini ada sebuah pengalaman yang bisa saya share disini. Pada awal maenan blog adsense, saya berkonsentrasi untuk membuat blog yang high quality dengan content yang benar-benar saya perhatikan. Namun sepertinya belum sukses sehingga belum pernah dalam sejarah pendapatan saya dari Google Adsense melebihi $100.
Sampai pada akhirnya saya mendapatkan sharing ilmu dari master di adsense-id.com mengenai blog wallpaper. Setelah melakukan riset keyword saya membeli domain untuk blog wallpaper saya. Dari sisi traffic sih bagus sempat mencapai 2000 pageviews per hari, namun dari sisi earning blog wallpaper ini sangat kecil. Terus memutar otak sampai akhirnya saya mendapat ide untuk merubah blog fashion saya menjadi tetap blog fashion hanya saja berisi tentang gambar-gambar fashion dan asesoriesnya. jadi disini saya mempunyai 2 blog wallpaper, satu blog wallpaper baru dan satu blog fashion yang saya paksakan menjadi sebuah blog fashion gallery/photos.
Semangat untuk menembus $100 yang pertama semakin menyala dan akhirnya terwujud pada bulan agustus 2011 kemaren. Karena terlanjur suka dengan blog wallpaper saya membeli kembali 2 buah domain untuk saya kembangkan. Tapi karena keterbatasan waktu baru satu tambahan blog wallpaper yang bisa saya update.
Untuk mewujudkan target berikutnya yaitu $200 perbulan saya memandang perlu untuk mempunyai team blooger. Semula pengen rekrut karyawan, tapi ternyata istri tercinta mau diajari dan alhamdulillah cepet bisa juga ngeblog. Sekarang ini lagi melihat konsistensinya, karena anak tetap yang utama. Satu lagi ada kawan yang mau untuk diajari ngeblog, dengan kesepakatan adalah salah satu domain saya yang dikembangkan. Sambil mengajari sambil saya terbantu untuk mempunyai blog satu lagi. Nantinya kalau jadi dan ada hasilnya maka penghasilannya akan disharing 50:50.
Oh iya sampai lupa, pembayaran ke-8 dari Google Adsense kemaren sebesar $181, akumulasi dari 2 bulan yaitu Juli dan Agustus 2011. Untuk Bulan September kemaren juga tembus $123 dan akan dibayar akhir bulan ini. Alhamdulillah..........
0 komentar:
Posting Komentar